Sunday, January 05, 2014

MATURITY

Menurut saya maturity (kedewasaan) bukan dinilai dari usia. Jelas lah ya. Bukan pula dinilai dari title, jabatan, atau seberapa tinggi sekolah anda. Dewasa itu dinilai dari sikap dan reaksi terhadap apa yang terjadi pada diri anda *ejiee.

Dewasa berarti mampu untuk berpikir dan bertindak tanpa melibatkan emosi. Maksud ane, mampu memproses apapun yang dia dapat ke pikiran tanpa memasukkannya ke dalam hati. Kenapa emosi? Karena manusia kalau sudah emosi sikap yang ditunjukkan terkadang berlebihan. Berlebih marah, berlebih manja, berlebih cengeng, berlebih galau.

Contoh sederhana deh: 

Ada seseorang yang demen banget main UNO atau Kartu, tapi kalah melulu, terus ngambek, atau sakit hati. Itu berarti dia belum dewasa. Kalau orang dewasa sebelum sesuatu mengganggu emosinya dia akan berpikir terlebih dahulu sebelum dia memutuskan emosi apa yang akan dia pilih. Harusnya, dia berpikir, "Apaan sik, main kartu doang kenapa gw harus ngambek. Tapi si itu tadi nyebelin banget deh, sengaja banget biar gw kalah, ga suka gw sama dia. Tapi terus kenapa juga ya kalau dia nyebelin, itu kan personality orang. Dia hanya menjadi dirinya sendiri dan ngga ada yang salah dengan itu. Selain itu, what other's thinking is not my business. Terserah dia juga ya mau ngapain, namanya juga permainan, nggak ada drama nya ngga seru." Dan gak jadi ngambek atau sakit hati.

Gitu. Kelihatannya sih gampang ya. Tapi ane akuin susah! Saya sendiri juga masih perlu banyak belajar. Tapi bukan masalah permainan ya... Gw menang terus soalnya hahahah *ngok. Being mature by heart is easy yet complicated. Yang susah menurut gw adalah bagaimana menahan untuk tetap tenang. Di otak kita sih ngerti sebenernya kalau sesuatu itu ngga penting banget bikin kita emosi, tapi menjaga sikap supaya tetap kalem atau remain cool dan menjaga supaya mood kita tidak terpengaruh itu susah. Apalagi kalau dapet omongan atau diomongin macem-macem sama orang lain, beuh, sakit hatik. Susah banget itu nangkisnya hahaha.

Padahal sebenernya kalau dipikir-pikir, segala masalah atau hal buruk yang menimpa kita tidak akan menjadi buruk atau masalah kalau perasaan dan mood kita tidak bermasalah dengan itu. Ya ngga? masalah segede apapun kalau kita bisa tetep happy ya happy aja. Mirip lagunya Rihanna, "I choose to be happy... You and I... Like diamond in the sky..." *eaaaak. Kalau sakit hati atau patah hati karena putus cinta sih lain lagi ya. Itu levelnya udah level ngga tau apa hahaha. Se-dewasa2nya manusia kalau masalah cinta pasti mellow dan bisa sedih juga.

Jadi, intinya tergantung kita nih. Pinter-pinter mengatur hal apa saja yang layak mengganggu emosi. Bete, sedih, atau marah sih manusiawi ya tapi tidak untuk semua hal. Yah, semoga kita dapat mengontrol pikiran dan hati kita dengan lebih baik. Dengan tujuan supaya bisa hidup lebih tenteram dan damai sejahtera *haaazeeeg.

Saturday, January 04, 2014

KOMODO !! *gak sante

Treasure... that is what you are... honey you're my golden star.... #nyanyik. Kenapa gw nyanyi, soalnya dari semua tempat yang gw kunjungi Komodo salah satu yang paling berkesan. Komodo, salah satu dari keajaiban dunia jaman orde baru bener-bener treasure! Halah.

Enough with the blabla. Bagi pemirsah setia *ngok, yang belum kepikiran ke komodo atau belum tau gimana caranya ke komodo ane mau share sedikit ya. Sebelumnya menurut saya, Komodo ini lengkap banget keindahan alam pantai dan lautnya ditambah bisa melihat langsung species langka Komodo plus menikmati jalan-jalan di padang rumputnya.

Alhamdulillah, ane dapet kesempatan berkunjung ke Komodo di tahun 2013. Komodo letaknya di Nusa Tenggara Timur, sebuah pulau diseberang Flores. Waktu itu ane tidak sempat berkunjung ke Flores melihat desa-desa yang katanya cantik dan danau Kelimutu. Tapi ane cukup bahagia sih dengan keindahan Komodo. 

Sepanjang perjalanan di perairan Komodo pemandangannya bukit-bukit cantik, atau apalah itu namanya, dengan kondisi ombak yang sangat tenang sehingga perjalanan sangat aman bagi yang mudah mabuk laut (waktu itu saya kesana bulan November). Air yang super bening sampai coral-coral pun bisa tampak dari kedalaman. Ikan-ikan yang sangat bervariasi dan cantik. Berbeda sekali dengan tempat lainnya, seperti Phuket, Tanjung Bira, Cubadak, bahkan Derawan. Ikan-ikan dan coralnya lebih banyak dan lebih bervariasi. Bahkan diperjalanan juga kami bertemu Lumba-lumba tanpa perlu dicari (seperti di Manado waktu itu yang harus bangun pagi dan keliling buat ketemu).

Untuk menuju Komodo, dapat ditempuh dengan menggunakan pesawat tujuan Labuhan Bajo dari Bali. Jadi dimanapun anda berada, berangkatnya ke Bali dulu kemudian nyambung ke Labuhan Bajo. Harga pesawatnya cukup mahal sih, waktu itu Bali-Labuhan Bajo pp 1,5 Jt-an padahal ngga nyampe 1 jam perjalanan. Kami menggunakan tour, Flores Adventures, yang menyediakan service lengkap! Mulai dari penjemputan antar balik Bandara, Hotel, Kapal, dan Makan. Biaya untuk 4hari3malam adalah 2,6 Juta per-orang (minimal 4 orang dalam rombongan), Fasilitas Hotel Jayakarta (5 star) dan Boat cabin kipas angin.

Here's my itinerary (pake inggris ya, kali-kali ada turis mau baca juga hahahah *males translate padahal):

Day 01: DENPASAR - LABUHAN BAJO – BIDADARI ISLAND ( L,D )
Arrival at Komodo Airport in Labuan Bajo west Flores, meeting service with our representative, and transfer to your Hotel, check in at the hotel, after lunch transfer to the harbor to take boat trip to Bidadari island for snorkeling, relaxing or swimming, it just take 30 minutes from Labuan Bajo. Late afternoon sail back to Labuan Bajo for overnight.

Day 02: LABUAHAN BAJO – RINCA ISLAND - KOMODO ISLAND ( B,L,D )
Morning after breakfast at your hotel transfer to the pier of Labuan bajo to visit the island of Komodo Dragons Rinca,after 2 1/2 hours sailing start your trekking walking through the typical dry forest to explore the Island of Komodo dragon, you will find not just the Dragons but also many wild animals like, deer, wild buffalo, long-tailed macaque and wild pig also numerous of birds. Keep your eyes look up as sometime you will find the young Komodo dragons on the trees. Return to boat and proceed to Kalong Island in Komodo Island to see the fling foxes set out from the mangrove tree at 06 - 07 pm, Lunch, Dinner and overnight on board.

Day 03: KOMODO – PINK BEACH –MANTA POINT – LABUAHAN BAJO ( B,L,D )
Early morning start your trekking on Komodo ,walking through the typical dry forest to explore the Island of Komodo dragon, you will find many wild animals like, deer and wild pigs and also numerous of birds such as leSser-sulphur-crested-cockatoo,collared kingfisher, etc. A local ranger will lead you through this natural preservation, Return to boat and proceed to Pink beach for swimming and snorkeling in unspoilt coral reef amongst colorful tropical fish. Sail toward MANTA POINT to exploring Huge Mantas by snorkeling even watching from your boat trip. But we do not guarantee these objects, depending on the weather good or not lunch on board and afternoon back To Labuan Bajo. Hotel on your option.

Day 04: LABUAHAN BAJO – DENPASAR.( B )
Back to Denpasar.

Kalau mau menggunakan tour Flores Adventour boleh dikontak melalui surel di alamat floresadventuretours@gmail.com. Mereka juga menyediakan tour kalau mau keliling Flores. Foto-foto nya sila ditengok! Semoga terinspirasi :)




















Wednesday, January 01, 2014

Phuket, Sticky Rice with Mango!

Phuket, ah, ane rasa sudah banyak ya yang membahas how to where to dan lain-lainnya tentang pulau ini. Ini pertama kali saya ke Thailand. Di Phuket yang mengesankan menurut saya adalah jasa tour dan transport service yang sudah sangat mudah dan murah! Selain itu, makanannya yaolo itu enak semua pake banget #alay.

Tempat wisata dan hiburan yang saya kunjungi pada saat itu adalah, Phi-Phi Island tepat nya di Maya Bay dan sekitarnya (lokasi syuting The Beach), Krabi Island, Simon Kabaret (Ini kabaret para transgender, bagus dan lucu, sempat bikin saya tercengang saking miripnya dengan wanita beneran). Saya menginap di dekat pantai Patong. Daerah nya mirip dengan Kuta Bali, namun menurut saya lebih sepi (waktu itu saya kesana bulan September 2013). Di dekat Patong ini ada yang namanya Bangla Street, disini pusat hiburannya. Banyak atraksi-atraksi 20++ yang bisa dicoba hahaha. Salah satu nya Ping Pong show. Saya belum nyoba lihat sih, tapi yg saya tahu atraksi wanita sesuatu hahaha zzzz. 

Kalau boleh kasih komentar, dibandingin dengan wisata-wisata di Indonesia, Indonesia tidak jauh berbeda indahnya. Malah lebih indah wisata di Indonesia seperti Derawan, Komodo (superb, I'll get to this later) apalagi Raja Ampat. Snorkelingnya juga biasa aja sih, pantai yang bagus. Yang membuat Phuket lebih dari Indonesia adalah akomodasi dan jasa tour nya yang udah bagus banget dan simple.  CMIIW, yang saya perhatikan, Jasa tour nya terpusat menjadi per tujuan wisata (ada beberapa penyedia), Masing-masing penyedia jasa tersebut akan menerima wisatawan dari marketing-marketing yang tersebar di penjuru Thailand #lebay. Yang mana marketing-marketing ini lah yang menjadi kontak point kita. Marketing2 ini yg akan mengatur dan mengantar kita menuju lokasi Jasa Tour tadi sesuai dengan destinasi wisata yang kita inginkan. Ya biasa aja kale Waf!!! Hahaha, maksud ane, kenapa ane bilang mudah dan murah adalah kita gak perlu repot-repot cari rombongan supaya murah, karena dengan cara ini kita secara otomatis akan share dengan yang lain sehingga biaya lebih murah. Solo traveller bisa menikmati jalan-jalan murah di Thailand.

Highlight saya liburan di Thailand adalah makanan!!!!! THE FOOOD IS SO DAMN GOOD!! Well for me as Indonesian, I find them delicious. Yang pertama adalah NASI. Nasi nya punel banget hahaha. Yang kedua semua deh makanan apapun itu enak! Dan yang ketiga yang paling berkesan adalah Sticky Rice with Mango! (People call them Mango with sticky rice) Menurut gue harusnya namanya Sticky Rice with Mango soalnya Sticky Rice nya itu main course nya, mangga nya itu semacam tambahannya gitu. Eniwei penting amat dibahas. Makanan ini terbuat dari ketan disiram santan ditambah mangga. Simple banget padahal tapi enakkkk. Mungkin berasnya juga yang bikin enak. Kalau ke Phuket atau Thailand harus nyobain ini.

Sticky Rice with Mango (Photo saya gak tau dimana, ini copas dari Internet, thanks to Google :P)


Maya Bay, Phi Phi Island

Phi Phi Island, lupa namanya

Krabi

Oh iya, kalau mau kesana bisa pakai jasa marketing yang saya gunakan waktu itu, ratingnya 8.5 dari 10. Mereka professional dan tepat waktu banget, kalo dari harga so so sih lumayan murah kalau dibanding harga-harga dari internet. Mereka biasa menerima wisatawan dari Indonesia. Emailnya : naranong_2524@hotmail.com nama penyedia jasanya adalah Charlie, Vinyo dan Puttachat (No telpon: +66 87 6243 662 / +66 89 2918 589). Kalau mau nanya atau reservasi bisa melalui email, mereka cukup helpful dan responsive menanggapi email yang masuk.

Selamat berlibur!

Derawan

Bagi beberapa orang mungkin Derawan sudah sering terdengar. Di kepulauan Derawan terdapat danau yang memiliki species ubur-ubur tidak menyengat. Persisnya di pulau Kakaban. Derawan berada di wilayah Kalimantan Timur. Bagi teman-teman yang suka ber-pantai dan snorkeling Derawan adalah tempat yang tepat. Kebetulan saya dapat kesempatan ke Derawan 2 kali di tahun 2011 dan 2013. 

Untuk bepergian ke Derawan dari Balikpapan dapat ditempuh dengan 2 jalur. Jalur Tarakan dan Jalur Berau. Dan kebetulan juga dua2 nya sudah pernah saya coba. Waktu tempuh untuk keduanya hampir sama, kurang lebih 2-3 Jam dari Bandara Tarakan atau Berau. Bedanya, lewat Tarakan perjalanan akan lebih lama menggunakan Boat, sedangkan lewat Berau lebih banyak perjalanan Darat. Walaupun saya suka laut, tapi tetap saya lebih suka jalur Berau karena laut menuju derawan cukup berombak sehingga perjalanan menaiki kapal menjadi kurang nyaman (apalagi kalau menggunakan kapal nelayan kecil, kelar udah perut bisa mual). Kalau mau jalur lain juga bisa sih, naik getek gitu tapi ga tau kapan nyampe nya nyahaha #ngok.

Kalau yang dari Jakarta mungkin lebih enak lewat Tarakan kali ya karena ada pesawat yang direct kesana dan lebih murah (lion). Jadi terserah pemirsah saja mau nya bagaimana. Yang mau saya share saat ini adalah apa aja sih yang bisa dilihat dan dilakukan di Derawan!? #eaaaksip

Pulau Derawan
Nah, ini pusat nya. Di pulau ini banyak penginapan bervariasi mulai dari rumah penduduk, di loteng #apadeh sampai penginapan di atas air. Nah, terakhir ke Derawan saya nginep di penginapan atas air. Air lautnya jernih, bahagia buat nyemplung2 lucu. Bisa lihat penyu kalau sore hari, saya menyaksikan dengan mata kepala sendiri penyu segede anj*ng pas banget renang2 di bawah balcon penginapan saya. Waktu itu kedua kali kesana bareng temen kuliah temen lab Silvia dan Gana :)

Sunrise dari depan kamar


Penginapan kami di Derawan

Pulau Kakaban
Pulau Kakaban jaraknya sekitar 1 jam-an dari Derawan menggunakan boat kecil (semakin gede a.k.a mahal sewa boatnya semakin cepet lah ya). Di pulau Kakaban ini setahu saya tidak ada penginapan. Di sini aktifitas utama yang dapat dilakukan adalah Snorkeling di danau dengan ubur-ubur tidak menyengat! Ubur-ubur mirip di kartun spongebob hihi bisa dipegang-pegang lembut mirip jelly. Jangan sedih, bukan hanya itu, di laut depan pantainya pun bisa snorkeling dengan ikan2 warna warni dan koral yang cukup lumayan oke.

Menuju Danau Kakaban

Danau Kakaban yg penuh Ubur2 tidak menyengat

Jelly Fish a.k.a Ubur2 tidak menyengat

Pulau Maratua
Di pulau ini highlight nya adalah air super biru depan Maratua resort. Setahu saya tidak sembarang orang boleh masuk, harus ijin dulu sama pemilik resort nya. Di pulau ini juga ada penginapan rumah penduduk, bisa dijadikan salah satu alternatif untuk menginap karena menurut saya pantai dan air nya lebih oke dibanding di Pulau Derawan. Tapi di Derawan kemungkinan lihat penyu lebih besar, jadi ya dipilih aja deh ya mau yang mana.

Maratua Resort

Ini spot di Maratua Resort yang cukup terkenal

Pulau Sangalaki
Kalau pulau Sangalaki selain terdapat penangkaran Penyu (bisa lihat dan pegang2 bayi penyu), pantai nya superb! blue aquatic dan pasir nya jernih. Oke banget buat foto-foto di pante.

Bayi Penyu (dipinjem bentar buat foto hahaha, karena harusnya bayi penyu dilepas malam hari)

Pulau Gusung
Sesuai namanya, pulau ini sebenernya gusung yang muncul saat pantai surut. Di pulau gusung ini yg bisa dinikmati adalah air biru jernih sepanjang mata melihat. Kalau kesini jangan nunggu sore ya, kalau bisa pagi karena cahaya matahari mempengaruhi warna air laut. Kalau udah sore warnanya tidak biru aquatic lagi, tapi lebih ke hijau. Kalau saya sih lebih suka kalau warna lautnya biru aquatic muda gimana gitu.
Ini pulau gusung, harusnya biru muda kalau pagi-siang :p

Selain ke lima spot di atas sebenarnya ada lagi spot dan pulau lain yang bisa dikunjungi. Salah satunya Pulau Nabucco, dan Air terjun sesuatu. Saya belum kesana, tapi kata teman yang sudah pernah sih bagus. Perlu diingat di Derawan tujuannya adalah mantai, berenang, foto-foto, kalau mencari club-club atau tempat karaoke dan tempat hiburan yang lain di Derawan belum ada. Listrik dan sinyal juga masih belum sempurna. 

Oh iya, mau ngasih tips #ceile, usahakan pagi ya buat ke pantai2 nya, selain panas nya masih enak cahaya buat foto-foto nya juga masih bagus. Kalau terlalu terik somehow pengalaman saya cahayanya kurang oke dan warna pantainya jadi kurang oke juga, kalau terlalu sore warna pantai nya gak biru lagi tapi lebih hijau (semua pantai juga gitu sih haha). Bawa payung dan sunblock ya! Ini wajib kalau mau main di pantai karena panas! Emang sih kalo dilihat di foto keliatannya seger gimana gitu ya, padahal itu terik menyengat sekali mataharinya gak sante!

Kalau mau ke Derawan dan butuh pemandu/guide boleh kontak Bapak Darjon (anggota WWF yang jaga kelestarian penyu) di Nomor : 0813 4795 5950. Enaknya kalau menggunakan service beliau kita bisa bebas menentukan kapan dan mau seperti apa liburan di Derawan. Beliau bisa menyediakan jasa individu atau kelompok. Kemarin sih saya via Berau, tapi kalau via tarakan boleh dicoba ditanyakan dulu. Beliau bisa menyediakan service transport dari Bandara (mobil dan boat) pp, penginapan (bisa milih) juga service keliling pulau2 nya. Cukup murah sih, kemarin saya bertiga untuk 3 hari 2 malam, sudah termasuk 2 kamar penginapan 2 malam di atas air (ber-AC), transport bandara-derawan pp, dan keliling pulau bayar sekitar 3,5 juta. Tidak termasuk makan. Kalau untuk makan banyak warung yang tersedia di pulau Derawan. Boat nya juga kecil sih waktu itu, saya sarankan minta boat yang lebih besar biar lebih nyaman hop-on hop-in pulaunya (tapi harga nya juga lebih mahal siih-perlu ditanya ke Bapaknya).

Ini Boat kita yang mini itu haha, buat 3 penumpang plus 1 driver saja.

And that's it! Semoga informasinya bermanfaat dan segera terinspirasi ke Derawan :)